Asus Transformer Book T300CHI-FL050H - Intel® Core™ M 5Y10/5Y71 Processor -12,5" - Windows 8.1

Mungkin Anda Report jika selalu membawa notebook atau laptop konvensional kemana - mana, tetapi kini Anda tidak perlu repot lagi dengan di keluarkannya produk Asus dari Transformer . T300Chi. Ini adalah perangkat Notebook Hybrid 2-In-1 yang memungkinkan Anda dapat memiliki Notebook dan Tablet dalam satu perangkat. Layar T300Chi dapat dilepas untuk mengubah penggunaan dari mode Notebook menjadi Tablet. Ukuran layar sangat tipis bahkan hanya setebal 7.6 mm dan seberat 720 gram saja. Dari segi performa, Asus Transformer T300Chi sudah ditenagai Processor generasi ke-5 Intel® Core™ M yang membawa penyempurnaan performa dan efisiensi konsumsi daya. Berkat Processor Intel Core M, Asus menghadirkan konsep desain Fan-Less (tanpa kipas) sehingga ukuran Notebook menjadi lebih ramping dan sangat tipis.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H
Notebook 2-In-1 Super Slim
Asus Transformer T300Chi terlihat sangat ramping dan tipis. Casing bagian depan dan belakang terbuat dari satu lapis Alumunium padat sehingga dapat menghilangkan fungsi skrup dan bagian sambungan yang kerap membuat tampilan perangkat menjadi lebih tebal dan berat. Layar T300Chi memiliki berat hanya 720 gram dan ketebalan hanya 7.6mm saja. Layar dapat dilepas dari Dock Keyboard sehingga Anda dapat menggunakannya seperti Tablet. Setiap ujung Notebook dipotong dengan proses Diamond Cut agar hasil potongan lebih rapih dan indah.


Asus Transformer Book T300CHI-FL050H
Layar dan Dock Keyboard menggunakan engsel magnetik pintar (Smart Magnetic Hinge) yang tidak hanya kuat namun juga dapat diandalkan karena dapat dilepas pasang dengan mudah. Sistem magnetik membuat bagian sambungan tidak cepat aus sehingga sambungan layar dan Keyboard lebih awet, walau sering dilepas pasang. Metode magnetik adalah diklaim adalah metode penyambungan yang paling kuat dan awet, khususnya untuk perangkat Notebook 2-in-1. Asus Transformer T300Chi mengusung konsep desain Fanless Design (tanpa kipas) yang memungkinkan Notebook dapat bekerja lebih “tenang” walau sedang beroperasi maksimal. Asus menggunakan pelindung Alumunium ultra tipis agar panas yang dihasilkan dapat keluar lebih cepat dari dalam perangkat.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H
Processor Khusus Notebook 2-In-1

Asus Transformer T300Chi ditenagai Processor generasi ke-5 Intel® Core™ M-5Y10 yang dirancang khusus untuk Ultrabook dan Notebook 2-In-1. Intel Core M memiliki ukuran lebih tipis dibanding Processor kebanyakan, namun performa komputasinya 50% lebih cepat dan grafis 40% lebih baik dibanding Processor Intel Core generasi sebelumnya. Bagi Anda yang hobi Browsing, Processor ini mampu menyajikan performa hingga 1,9 kali lebih baik. Untuk kebutuhan multimedia dan Gaming, Intel Core M menawarkan performa 7 kali lebih baik untuk memainkan berbagai jenis Game 3D favorit pada PC. Sementara itu, dengan Intel Core M Anda dapat meng-convert video beresolusi HD hingga 7 kali lebih cepat. Secara garis besar Intel Core M memiliki performa 2 kali lebih baik dan 4 kali lebih hemat daya dibanding PC Anda yang berusia 4 tahun.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H
Processor Intel Core M dapat digunakan pada perangkat Notebook Hybrid 2-In-1 yang memiliki ukuran sangat tipis dengan konsep Fanless Design. Konsumsi daya listriknya terbilang cukup irit karena Intel Core M mengonsumsi daya 2 kali rendah dibanding Processor Notebook berusia 4 tahun. Bahkan dengan daya 4.5 watt Intel Core M mampu mengeluarkan panas 50% lebih rendah, sehingga Notebook dapat bekerja maksimal tanpa panas berlebihan. Dua buah Core Intel Core M-5Y10 sudah dilengkapi teknologi Hyper-Threading sehingga setiap Core dapat bekerja hingga 2 kali lipat. Hal ini memungkinkan Processor dapat mengerjakan hingga 4 Thread secara parallel.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H

Performa Cepat yang Anda impikan

Untuk mendukung kinerja Processor Intel Core M, Asus menyertakan spesifikasi pendukung unggulan seperti: RAM 4 GB untuk hadirkan performa responsif setiap saat. Selain itu, Notebook 2-in-1 ini sudah didukung kapasitas penyimpanan 128 GB dengan memori bertipe SSD (Solid State Drive). Memori SSD memiliki kecepatan akses 9 kali lebih cepat dibanding memori HDD 5400 rpm. Memori SSD memiliki kecepatan Read hingga 3.26 kali dan Write 5.14 kali lebih cepat dibanding HDD. Tersedia pula port USB 3.0 yang memungkinkan Anda dapat mentransfer data lebih cepat dari perangkat memori eksternal.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H

Layar 12.5 Inch Super Tajam dan Jernih

Nikmati tampilan visual yang lebih memukau melalui layar sentuh seluas 12.5 Inch dengan resolusi luar biasa 1920 x 1080 piksel. Tidak hanya itu, layar Asus Transformer T300Chi memiliki tingkat kerapatan piksel yang terbilang tinggi di kelas Notebook 2-in-1, yakni sebesar 235 ppi (pixel per inch). Paduan spesifikasi tinggi ini membuat tampilan layar terlihat lebih tajam. Layar T300Chi memiliki perpaduan komposisi warna yang 72% lebih kaya dan hidup dibanding layar 2-in-1 sekelasnya. Ditambah lagi dengan teknologi ASUS TruVivid dan IPS (in plane switching) membuat tampilan gambar lebih jelas, terang dalam situasi pencahayaan apapun, dan memiliki sudut pandang lebih luas hingga 178 derajat.

Asus Transformer Book T300CHI-FL050H

Keseimbangan Produktivitas dan Hiburan

Asus Transformer T300Chi memiliki Dual Speaker dengan teknologi ekslusif SonicMaster. Teknologi ini membuat Notebook dapat mengeluarkan suara yang lebih hidup, sejernih Kristal, dan Bass yang lebih mendalam dan kaya. Untuk menunjang kebutuhan Anda akan produktivitas dan hiburan, Asus mengkombinasikan teknologi baterai yang canggih, baterai Lithium Polymer, dan komponen ultra efisien seperti Intel Core M. Dalam kapasitas baterai penuh, Anda dapat menikmati hingga 7 jam Browsing dan mendengar musik serta memutar video hingga 8 jam.




Apa yang ada di dalam kotak:
  • Asus Transformer Book T300CHI-FL050H - Intel® Core™ M 5Y10/5Y71 Processor -12,5" - Windows 8.1 
  • Charger
  • Buku Panduan
  • Kartu Garansi

Warna
Dark-Blue
Harga Perkiraan
RP 10.999.000
Tipe Processor
Intel
Ukuran layar
12.5
Chipset Grafis
Intel® HD Graphics 5300
Ukuran hard disk (GB)
256.0
Model
T300CHI-FL050H
Sistem Operasi
Windows 8.1
Ukuran (L x W x H cm)
31.7 x 19.1 x 1.6
Garansi produk
1 Tahun Garansi Resmi
Berat (kg)
1.4 kg
Memori RAM (Gb)
4GB
Touchpad
Yes

Djava Computer
Semoga Bermanfaat
Previous
Next Post »